Memilih Lipstik Untuk Pesta Pernikahan

Selain gaun pengantin atau tatanan rambut, warna lipstik juga harus ada di daftar persiapan pernikahan anda, girls. Karena lipstik memiliki peranan penting dalam make up. 
 
Tentu anda menginginkan semua yang ada di pernikahan anda sempurna tanpa kekurangan suatu apapun. Terlebih tentang detail seperti lipstik yang anda pakai sebagai sang pengantin wanita yang akan menjadi pusat perhatian para tamu undangan anda. Sebaiknya diskusikan bersama wedding make up anda tentang bagaimana memilih lipstik untuk pesta pernikahan anda. Sebelumnya, anda perlu mengetahui tentang penjabaran 3 warna lipstik yang biasa digunakan pengantin wanita di bawah ini.

1. Nude

Nude adalah warna yang paling cocok untuk diaplikasikan ke make up yang natural. Yang perlu diperhatikan adalah, warna nude mana yang pas untuk warna anda. Untuk warna nude sendiri jenisnya cukup banyak. Ada yang nude dengan rona pink, peach, apricot, oranye, dan coklat. Bagi anda yang mempunyai kulit berwarna terang, gunakan nude dengan rona pink atau oranye. Untuk anda yang berkulit gelap, nude yang hangat atau berwarna agak cokelat akan membuat anda terlihat segar.

2. Pink

Seperti layaknya wanita, lipstik warna pink tidak pernah salah untuk dipakai saat acara formal atau sekedar keluar rumah untuk jalan-jalan. Karena pada dasarnya warna bibir kita adalah pink rose beige. Bagi anda yang memiliki warna kulit terang, pakailah lipstik warna shocking pink. Tapi hindari riasan penuh. Anda akan menjadi pengantin yang sangat cantik dengan riasan sederhana dan lipstik shocking pink. Sedangkan untuk anda yang berkulit agak gelap, pakailah lipstik berwarna pink salem untuk melengkapi riasan anda sebagai pengantin wanita. Hal yang perlu diperhatikan, jangan membuat riasan mata yang terlalu berat. Blush on pink dan lipstik pink sudah cukup membuat anda terlihat segar.

3. Merah

Dengan gaun pengantin atau kebaya yang serba putih, bibir berwarna merah akan sangat terlihat kontras. Bagi anda yang berkulit terang, pakailah lipstik merah terang ditambah lipgloss yang akan membuat anda semakin glowing. Sedangkan untuk anda yang berkulit gelap, pilihlah lipstik berwarna merah bata atau merah menuju plum untuk membuat anda semakin glamour. Bagi anda yang menyukai warna merah maroon, boleh juga anda pakai saat hari pernikahan anda. Maroon cocok untuk semua jenis warna kulit. Pakailah lip liner agar terlihat lebih rapi.

Semoga info tentang 3 warna lipstik di atas dapat membantu anda dalam memilih lipstik untuk pesta pernikahan anda.

 

Baca Juga : Jas Pengantin Pria, Sebaiknya Beli atau Sewa?

Posting Komentar

0 Komentar