Menyiapkan segala urusan pernikahan adalah PR yang tidak mudah tentunya bagi calon pengantin. Segudang persiapan belum lagi catatan-catatan kecil yang perlu di ingat membuat kamu dibuat pusing. Namun, kerumitan ini bisa kamu serahkan pada sebuah jasa Wedding Organizer.
Ya, saat ini wedding organizer sangat dibutuhkan untuk membantu mempersiapkan segala persiapan pernikahan. Jika kamu tidak mau terlalu pusing, cukup serahkan kepada wedding organizer untuk membereskannya.
Menjamurnya bisnis Wedding Organizer saat ini memang memberikan angin segar bagi kamu yang sedang mencari-cari vendor WO yang tepat. Wedding Organizer atau yang biasa disebut WO memberikan beberapa paket fasilitas yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhanmu. Ada yang menyediakan D-day package, all in, hingga wedding planner. Ketiganya memiliki perbedaan dari segi service yang kamu butuhkan. Jika kamu benar-benar blank dan ingin semuanya dibantu, maka pilihan yang tepat adalah wedding planner, dimana WO akan mendampingi kamu mulai dari step by step dari sebuah persiapan, memberikan usulan-usualan konsep dan tema, hingga membantu mengkoordinasikan dengan seluruh vendor.
Begitu banyaknya wedding organizer yang menawarkan jasanya, tak pelak membuat kamu lebih selektif dalam menjatuhkan pilihan. Sebelum kamu menjatuhkan pilihan ada baiknya membaca tips memilih wedding organizer yang tepat berikut ini.
1. Cari referensi
Kamu bisa mencari referensi darimana saja. Baik itu internet maupun mencari testimoni orang-orang terdekatmu. Biasanya orang-orang terdekatmu akan memberikan testimoni yang netral dari pengalaman teman maupun keluarga yang sudah pernah menggunakan jasa WO.
2. Lakukan survey kecil-kecilan
Jika kamu sudah mengantongi beberapa nama pilihan WO, ngga ada salahnya kamu mencari info dan testimoni di internet maupun social media. Kamu juga bisa melihat portfolio mereka dengan datang ke wedding exhibition. Sehingga kamu bisa meluangkan waktu bertanya-tanya sambil menganalisa kinerja mereka.
3. Lakukan pertemuan dan wawancara
Tips memilih wedding organizer yang tepat lainnya adalah jka kamu sudah mulai mantap menentukan pilihan, mulai untuk atur schedule pertemuan dan kamu bisa lakukan wawancara layaknya pencari kerja yang di interview
4. Dapat mengatur budget menjadi fleksibel
Inilah keuntungan dan tips memilih wedding organizer yang tepat. Carilah WO yang dapat mengatur budget kamu dengan baik. Mintalah proposal penawaran dari budget kamu, jika dirasa kurang jangan sungkan untuk memberikan masukan-masukan, agar jumlah biaya yang kamu keluarkan dapat dipergunakan dengan maksimal.
5. Kru yang peduli dan cekatan
Catatan yang tidak kalah pentingnya dalam menentukan WO adalah tim organizer yang peduli akan kebutuhanmu. Mulai dari mudah dihubungi untuk dimintai tolong hingga melakukan update meeting, semuanya berawal dari sebuah komunikasi yang baik yang terjalin. Maka kamu tidak usah ragu lagi jika menemukan WO yang peduli dan berinisiatif meng-update progress persiapan pernikahanmu. Karena kepedulian mereka akan sangat membantu dalam merinci catata-catatan penting yang harus dilakukan, dan tidak segan-segan untuk menghubungimu hanya sekadar mengingatkan keperluanmu.
Itulah tips memilih wedding organizer yang tepat. Jika dirasa WO yang akan membantumu tidak memiliki syarat-syarat diatas, sepertinya kamu harus mempertimbangkan ulang kembali. Karena jangan sampai budget pernikahan kamu keluar dengan sia-sia. Well, happy planning!
Baca Juga : Makna Warna Merah Pada Pernikahan Adat TiongHua
0 Komentar